Dare to be Young Technopreneur

About

INTEGRATED SCHOOL LEARNING SOLUTIONS (iSLS)

Integrated School Learning Solutions (iSLS) adalah salah satu unit divisi dari BINUS CENTER yang fokus kepada penyediaan solusi untuk sekolah-sekolah di tanah air. BINUS CENTER sendiri adalah lembaga pelatihan teknologi informasi yang merupakan bagian dari BINUS Group, didirikan sejak 1 Juli 1991 untuk membantu penyebaran pendidikan ke seluruh penjuru nusantara. Program-program praktis yang ditawarkan mulai dari pelatihan 1 hari sampai 1 tahun dengan sertifikasi yang sudah diakui di dunia industri. Untuk itu BINUS CENTER terus berupaya menyediakan berbagai program pelatihan dengan kurikulum yang selalu diperbaharui sesuai dengan tuntutan dunia industri, dunia pendidikan dan perkembangan teknologi informasi.


Dikarenakan kelebihan ilmu komputer yang dapat membantu penyerapan proses belajar mengajar ilmu-ilmu lainnya, maka BINUS Center melalui Integrated School Learning Solution (iSLS) mengeluarkan program kerjasama pendampingan pengembangan Teknologi Informasi (TI) Sekolah yang menyediakan :

  1. Implementasi kurikulum Teknologi Informasi/Komputer di tingkat TK, SD, SMP, SMA, dan SMK.
  2. Pelatihan penggunaan teknologi informasi untuk guru-guru dan stakeholder sekolah.
  3. Pelatihan softskill untuk guru-guru dan stakeholder sekolah.
  4. Membantu terciptanya infrastruktur Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang unggul bagi mitra sekolah.

Selepas kerjasama tersebut, diharapkan sekolah dapat mandiri dalam melakukan implementasi TI dalam pembelajaran di kelas serta mampu mengelola infrastruktur TI dengan tenaga sumber daya manusia yang handal, sehingga dapat bersaing dengan sekolah-sekolah di luar Indonesia yang tergabung dalam Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).



Kotak Komunikasi

Nama

Email *

Pesan *

Bagaimana Pendapat Anda tentang Halaman Web BSTECE Learning Center ini?